Rabu, 24 Desember 2014

Pengertian 1 Lot Forex

Forex atau foreign exchange awalnya memang dikenal sebagai suatu upaya pertukaran mata uang satu dengan yang lain untuk proses pembayaran luar negeri. Namun, siapa menyangka apabila forex mampu bertransformasi menjadi suatu jenis investasi yang menjanjikan keuntungan yang cukup luar biasa. Forex trading yang berarti suatu transaksi pertukaran jual beli mata uang asing dengan patokan ukuran nilai tukar per 1 lot forex ini nyatanya berbeda dari jenis investasi biasa karena bisa mendatangkan keuntungan, baik ketika harga mata uang asing itu naik atau turun.

Cara Sederhana Pelaksanaan Bisnis Forex
Sederhananya bisnis forex harus didukung oleh Anda yang selalu update dengan info mengenai fluktuasi nilai mata uang asing. Dalam hal ini terdapat istilah “BUY” dan “SELL”. Misalnya, Anda memprediksi nilai mata uang suatu negara — contoh, dollar US — akan naik, maka Anda akan membeli nilai mata uang tersebut dan menjualnya kembali ketika harganya sudah benar-benar naik. Sebaliknya, ketika Anda memprediksi nilai mata uang akan turun, maka jual saja! Dengan demikian Anda akan untung ketika harganya sudah benar-benar turun.

Pengertian 1 Lot Forex
Berbeda dengan transaksi tukar mata uang biasa, mekanisme yang digunakan dalam forex trading jelas lebih teratur karena menyangkut investasi. Anda tidak bisa asal menukar mata uang dengan jumlah yang Anda suka. Sebaliknya, Anda harus melakukan proses forex trading sesuai sistem paketan berdasarkan besaran lot. Berbeda dengan dunia saham dimana 1 Lot sama dengan 500 lembar saham, maka, dalam kontrak standard/regular 1 Lot Forex sama dengan 100.000 mata uang bersangkutan.  Sementara pada kontrak mini 1 Lot Forex sama dengan 10.000 mata uang. Kontrak mini ini mulai muncul ketika antusiasme terhadap forex trading semakin meningkat. Selanjutnya, memahami konversi 1 Lot Forex sendiri tidak sulit. Mudahnya begini, dalam kontrak mini tertulis 1 Lot GBP/USD. Dengan demikian, berarti Anda bersedia mengangsurkan sejumlah USD untuk mendapatkan 10.000 GBP.

Demikian bagi Anda yang tertarik pada bisnis forex trading, setidaknya Anda sudah mendapat gambaran mengenai bagaimana bisnis forex ini berjalan dengan melalui transaksi tiap per 1 lot forex-nya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar