Senin, 23 Juni 2014

Apa itu forex signal?

Apa itu forex signal? Forex signal adalah indikator yang memberitahukan anda apakah sudah waktunya untuk membeli atau menjual suatu pasangan mata uang tertentu. Signal tersebut menyediakan anda gambaran tentang apa yang sedang terjadi di pasar forex tanpa keharusan untuk selalu memonitor tren forex sepanjang hari. Jika anda adalah seorang pekerja mandiri atau bekerja sebagai karyawan atau pegawai, forex trading mungkin adalah pekerjaan sampingan anda. Anda bisa jadi tidak mempunyai waktu untuk duduk sepanjang hari di depan komputer dan memonitor keadaan pasar forex secara terus menerus. Forex signal bisa diberikan oleh profesional trader kepada anda agar anda mengetahui apa yang sedang terjadi di pasar forex. Anda menerima signalnya dan kemudian menempatkan posisi jual atau beli.

Forex signal pada dasarnya adalah suatu anjuran beli atau jual dengan target profit dan stop loss tertentu yang diberikan oleh penyedia signal bagi para trader. Signal tersebut bisa dikirimkan melalui email, ruang chatting, telepon genggam, atau langsung melalui terminal trading anda yang terhubung dengan penyedia signal yang bersangkutan.

Forex trading adalah bisnis yang mempunyai resiko tinggi dan butuh waktu untuk menguasai seni forex signal. Ada banyak layanan penyedia signal, tapi sebelum anda memilih, anda perlu untuk berhati-hati. Coba dulu layanan penyedia signal itu di akun demo anda. Jangan langsung menggunakan akun live trading anda.

Jika anda masih baru di dunia forex trading, anda harus menyadari bahwa sangat penting untuk membuat keputusan yang tepat. Satu keputusan yang salah akan secara drastis merugikan anda dan keputusan yang tepat akan memberikan banyak keuntungan kepada anda. Itulah kenapa forex signal adalah sangat penting. Setelah anda menggunakan akun demo trading sebagai sarana latihan dan menciptakan suatu strategi yang tepat bagi anda, anda dapat menggunakan layanan forex signal sebagai alat yang sangat berguna bagi kegiatan trading anda.
Beberapa layanan penyedia signal menawarkan jasa gratis untuk sementara, sehingga hal tersebut bisa dimanfaatkan untuk mencoba signal yang mereka berikan apakah mereka memang layanan penyedia signal yang bisa mendatangkan keuntungan atau tidak. Jadi, anda bisa mencoba kelayakan mereka sebelum anda membayarkan sejumlah uang untuk memakai jasa mereka secara penuh. Ini adalah peluang bagus bagi anda.
Tapi perlu anda sadari, bahwa forex signal bukanlah solusi ajaib bagi semua masalah trading anda. Itu hanyalah alat untuk memberikan anda informasi tentang apa yang sedang terjadi di pasar forex.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar